Mahasiswa UIN Walisongo melaksankan aksi bersih pantai dan penanaman mangrove
Konservasi Mangrove Untuk Lingkungan dan Sosial Ekonomi Masyarakat

Senin, 10 Jun 2024 | 20:08:34 WIB - Oleh Administrator


Baru baru ini Mahasiswa UIN Walisongo melaksankan aksi bersih pantai dan penanaman mangrove di Pantai Desa Bulumanis Kidul Kecamatan Margoyoso dengan tema “Konservasi Mangrove Untuk Lingkungan  dan Sosial Ekonomi Masyarakat”. Penanaman 3.000 bibit mangrove dilaksanakan pada tanggal 08 agustus 2021.

“Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pati sangat mengapresiasi kegiatan Mahasiswa UIN Walisongo tersebut, karena diusia muda sudah berpartisipasi menjaga ekosistem perairan antara laut, pantai dan darat dengan penanaman mangrove” kata Triana Sintha Dewi selaku kasi Pengelolaan Kawasan Perikanan dan Perijinan Usaha Perikanan

Dinas Kelautan dan Perikanan kabupaten Pati mengaprisiasi aksi KKN UIN Walisongo dengan bantuan 1.500 bibit mangrove.

Manfaat hutan mangrove selain penahan abrasi air laut juga bermanfaat memberikan dampak ekonomi yang luas. Masyarakat yang tinggal di kawasan pantai biasanya banyak bekerja sebagai nelayan. Mereka mencari ikan dan berbagai sumber daya untuk menopang ekonomi keluarga. Manfaat kawasan hutan mangrove menjadi tempat yang paling sesuai untuk pembibitan ikan, udang dan berbagai potensi habitat laut lainnya. Kawasan hutan mangrove telah membantu menjaga ketersediaan sumber daya ikan di laut yang tidak akan habis. Sumber kakekmerah4d daya tersebut dapat dimanfaatkan oleh nelayan sebagai sumber mata pencahariannya. Selain itu Mangrove sekarang juga dimanfaatkan untuk kopi, kue/makanan, pewarna batik alami.